Penerbitan Majalah/Buletin LBK

.Penerbitan buletin merupakan upaya pemberian informasi dan layanan UPT layanan Bimbingan dan Konseling UNY. Bagi mahasiswa buletin dapat digunakan untuk mendorong sukses studi di Universitas Negeri Yogyakarta.Penerbitan buletin LBK bertujuan untuk memberikan tambahan bekal pengetahuan dan pemahaman serta wawasan kepada mahasiswa dalam menyesuaikan  diri  terhadap  kehidupan  kampus. Bentuk kegiatannya berupa penerbitan Buletin LBK secara periodik. Hasil/perolehannya adalah tercapainya informasi yang ditunjukkan melalui minat membaca buletin UPT LBK yang terbit dua kali dalam satu tahun. Hambatannya adalah penulisan artikel tidak sesuai dengan standar yang diharapkan.     Rencana dan tindak lanjut dari kegiatan ini adalah dengan penerbitan buletin UPT LBK secara periodik.